Sunday 25 October 2009

Step 5: Hari Pertunangan

Aku menghitung menit demi menit yang merangkak teramat lambat, sementara degup jantungku berpacu tak menentu. Hari ini rasanya berlalu lama sekali. Pagi-pagi aku dan mama sudah bangun dan mulai mengecek kelengkapan untuk acara spesial ini.

Kami dibantu dengan ibu-ibu tetangga kanan kiri menyiapkan aneka masakan. Nasi, ayam goreng, daging serundeng, mie goreng, sambal krecek, buah-buahan, kerupuk,dan aqua akan disajikan secara prasmanan. Sementara itu, snack berupa brownies, pastel dan lemper  dihidangkan dengan piring kertas bersama teh hangat pada saat acara akan dibuka.

Tadinya, kami berencana acara dimulai jam satu siang, setelah sholat Dhuhur. Akan tetapi ternyata keluarga Sarno tiba di Jogja lebih awal, jadi aku segera menghubungi pak RT untuk datang saat itu juga dan mengkoordinir bapak-bapak yang lain untu segera hadir.

Alhamdulillah, pak RT dan bu RT segera datang disusul para undangan yang lain. Pak RT nanti berperan sebagai wakil dari keluargaku untuk menerima dan menjawab lamaran. Syukurlah, orangnya baik dan sangat membantu, karena pada hari ini, kakak lelakiku berhalangan hadir, maklum jauh dan ga bisa cuti. Sementara yang datang cuma budeku. Yang bertindak sebagai MC dan fotografer adalah tetanggaku.

Acara pun dibuka dengan bacaan basmalah, kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh keluargaku, yang diwakili oleh Pak Tirmidzi (RT). Setelah itu, penyampaian maksud kedatangan oleh keluarga yayank, yang dituturkan oleh bapaknya yayangku. Selesai, dilanjutkan dengan jawaban dari keluargaku, pasti diterima donk, khan emang udah janjian begitu...hehehe.

Inilah acara inti yang aku tunggu-tunggu, pemasangan cincin pertunangan. Romantisnya, rasanya aku ingin menikmati saat ini sekali lagi, lagi ,dan tak ingin waktu ini berlalu sesingkat ini. Sayangnya, fotografer dadakan kami tidak begitu mahir, jadi hasil potretnya juga agak mengecewakan.

Terlepas dari semua itu, aku sangat bersyukur acara ini bisa berlangsung dengan baik. Sampai pada acara makan siang dan ramah tamah, serta penutup dan doa. Aku sangat berharap acara pertunangan ini semakin memperkokoh niat dan langkah kami menuju pernikahan.

1 comments:

Isjup Statistics Consultant

mbak Nicka,aq semakin tertarik membaca blog mbak nicka..hehe..
buat pengalaman untuk persiapan pertunanganq insyaAlloh 4 bulan lagi..

Blogger template 'FlowerFlush' by Ourblogtemplates.com 2008